Toko Online atau E-Commerce adalah salah satu jenis website yang saat ini digandrungi oleh banyak pegiat usaha karena merupakan salah satu media promosi yang tergolong murah, WordPress menjadi salah satu CMS yang paling sering digunakan. Dalam pembuatan website ini memerlukan banyak sekali plugin sebagai pendukung, jika anda belum mengerti cara pemasangan plugin di wordpress anda bisa membaca tulisan dari ayobisnis ini : 3 cara menginstall plugin
Semakin banyak plugin yang disediakan oleh wordpress sehingga memudahkan pengembang untuk menentukan mana plugin yang bisa digunakan agar website tersebut menjadi powerfull berikut ayobisnis memberikan 6 Plugin WordPress untuk Toko Online.
1. WooCommerce
Adalah plugin wordpress yang paling banyak digunakan untuk website toko online. Karena fitur yang ditawarkan plugin ini cukup lengkap, contohnya ekstensi yang tersedia secara gratis ataupun berbayar. Berikut ini adalah berbagai fitur dari plugin WooCommerce :
- Integrasi PayPal
- Laporan penjualan barang yang di jual
- Pilihan lokasi pengiriman
- Pengaturan stok barang
- Fitur untuk voucher dan sebagainya
2. WP eCommerce
Menyediakan pengaturan yang lebih banyak dalam hal pengelolaan toko online. Berikut beberapa fitur yang ditawarkan plugin WP eCommerce:
- Proses checkout yang lebih mudah
- Beberapa pilihan pembayaran
- Pengaturan layout
- Banyaknya pilihan pengiriman
3. Jigoshop
Jika anda mencari plugin dengan proses setup instan dan hanya memerlukan waktu dalam hitungan menit, Jigoshop yang anda butuhkan. Plugin ini menawarkan tampilan user friendly yang dapat memudahkan ketika melakukan pengaturan di WordPress. Fitur yang ditawarkan pun cukup bervariasi, contohnya :
- Laporan penjualan
- Stok barang dan sebagainya
4. Easy Digital Downloads
Jika anda menjual barang berupa produk digital, plugin ini merupakan pilihan yang tepat. Plugin ini terbilang cukup sederhana. Beberapa fitur unggulannya antara lain :
- Pilihan metode pembayaran
- Sistem pembelian multi item
- Riwayat pembayaran dan sebagainya
Istimewanya lagi, plugin Easy Digital Downloads sangat mudah dijalankan. Anda bisa menjual berbagai macam produk tanpa mengurangi performa website yang anda miliki.
5. MarketPress
Plugin ini hadir dengan fitur yang cukup lengkap untuk sebuah plugin sekelas toko online. MarketPress ini dikembangkan oleh tim WPMU DEV. Jadi, dari segi kualitasnya plugin ini tidak perlu di ragukan lagi.
MarketPress memiliki fitur dengan berbagai jenis pembayaran dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan toko online yang anda buat. Tersedia juga versi premium dari MarketPress yang menyediakan fitur tambahan, contohnya tracking analytics.
6. Cart66
Jika anda mencari plugin toko online dengan fitur keamanan yang mumpuni, Plugin ini bisa dijadikan pilihan. Plugin ini akan melibas masalah keamanan di setiap proses transaksi kartu kredit di toko online, sehingga anda bisa lebih fokus menjalankan bisnis.
Meskipun plugin ini berbayar, anda bisa mencoba versi trial secara gratis. Ada beberapa fitur yang bisa anda dapatkan, di antaranya:
- Menjual produk berupa barang digital
- Website keanggotaan yang berbayar
- Website donasi
- Fitur keamanan untuk pembayaran dengan credit card